SINOPSIS Film karya sutradara Simon West yang direalisasikan pada tahun 1997 ini, menawarkan sebuah cerita aksi nan menegangkan. Dari awal hingga akhir cerita, Anda akan merasakan sebuah cerita dapat membuat jantung Anda bedegup kencang karena kehadiran aksi seru yang sulit dipercaya.
Cerita yang diawali dengan hadirnya sosok pria bernama Cameron Poe (Nicolas Cage). Cameron Poe sendiri sebenarnya adalah mantan anggota pasukan elit Ranger dari AD Amerika Serikat yang telah banyak berjasa, namun suatu saat dia mendapati dirinya dihukum atas pembunuhan karena melindungi istrinya dari gangguan para pemabuk. Akhirnya setelah 8 tahun mendekam di bui, ia mendapatkan keringanan hukuman dan akan dipulangkan ke rumah.
Untuk kepulangannya, Cameron menaiki Jailbird, sebuah pesawat terbang yang juga dipakai untuk mengangkut para pembunuh kejam ke Penjara Feltham, sebuah lembaga pemasyarakatan yang paling ketat keamanannya di negara bagian Lousiana. Namun dalam penerbangan Jaibird, mendadak terjadi pembajakan yang dilakukan oleh para napi yang kebetulan satu pesawat dengannya, sehingga pesawat itu diarahkan ke Las Vegas.
Pemerintah ingin meledakkannya di udara karena menganggap para narapidana kakap tersebut terlalu berbahaya jika dibiarkan begitu. Namun ternyata ada 3 orang yang merasa sebuah alternatif lain bisa diambil tanpa harus meledakkannya, yakni Marshal (Polisi) Vince Larkin (Hohn Cusack), Tricia Poe, istri Cameron sendiri dan tentu saja anak perempuannya, Casey Poe (Landry Albright).
Dengan pertolongan Cameron yang berada di pesawat tersebut, maka mau tidak mau pihak berwajib harus bahu membahu bersama Cameron untuk menghentikan pembajakan tersebut.
Berhasilkah mereka menghentikan usaha pembajakan yang terjadi? Dan bagaimanakah akhir cerita dari film yang banyak menampilkan aksi menegangkan itu?
Quality: -
Release Date: 6 June 1997
Starring: Nicolas Cage, John Cusack, John Malkovich, Ving Rhames
Uploader by ak47suki
DOWNLOAD